Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Core

Spesifikasi dan Harga Samsung GalaxyCore – Samsung merupakan produsen gadget asal Korea Selatan yang sudah sangat sukses sekali di pasaran. Mereka tak hanya bersaing di kelas menengah ke atas saja, tetapi juga bersaing ketat di kelas menengah ke bawah. Salah satu ponsel menengah ke bawah besutan mereka adalah Samsung Galaxy Core.

Meski sekarang sudah rilis Samsung Galaxy Core 2, namun Galaxy Core generasi pertama masih menjadi idola di hati masyarakat. Selain karena harganya yang cukup murah, minat masyarakat tersebut muncul juga karena Hp ini memiliki spesifikasi mumpuni. Berikut ulasan singkat seputar spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Core terbaru yang bisa Anda pertimbangkan.

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Core

Spesifikasi Samsung Galaxy Core Lengkap

Diluncurkan untuk kelas menengah ke bawah, Samsung Galaxy Core hadir dengan membawakan layar seluas 4.3 inci bertipe TFT Capacitive Touchscreen. Layar ini mampu menghasilkan resolusi gambar yang cukup tinggi yakni 480 x 800 piksel dengan jumlah 16 juta warna. Spesifikasi layar tersebut cukup ideal untuk straeming video ataupun bermain games.

Kelebihan Samsung Galaxy Core selanjutnya terletak pada bagian penyimpanan. Untuk kelas menengah ke bawah, kapasitas internal sebesar 8GB tergolong cukup tinggi, karena biasanya di level ini hanya disediakan kapasitas internal 4GB. Namun apabila kapasitas internal tersebut dirasa masih kurang, Anda bisa memperluasnya lagi dengan menambahkan microSD hingga kapasitas mencapai 32GB.

Pada sektor dapur pacu, Samsung mempersenjatai produknya ini dengan RAM berkapasitas 1GB berotak CPU DualCore 1.2 Ghz Snapdragon MSM8225 S4 Play. Dengan adanya spesifikasi tersebut, Samsung Galaxy Core akan mampu mengolah beragam aplikasi dengan mudah tanpa lag. Namun khusus untuk games mungkin grafisnya akan kurang maksimal, sebab Galaxy Core masih mengandalkan pengolah grafis GPU Adreno 203.

Menuju ke bagian konektivitas dan jaringan, Hp Android Jelly Bean ini menyediakan Dual SIMcard dengan tipe GSM GSM. SIM tersebut dapat Anda gunakan untuk akses internet berkoneksi GPRS, EDGE, 3G, HSDPA 7.2 Mbps, dan HSUPA berkecepatan 5.6 Mbps. Meskipun belum 4G LTE, namun jaringan tersebut sudah cukup ideal untuk akses internet di Indonesia.

Sedangkan pada sisi fotografi, Samsung Galaxy Core mengandalkan dua buah kamera dengan resolusi cukup lumayan. Untuk selfie Anda bisa menggunakan kamera depan berlensa VGA. Sementara itu untuk capture momen spesial bersama keluarga, Anda dapat mengandalkan kamera belakang berlensa 5MP lengkap dengan autofocus dan LED Flash.

Harga Samsung Galaxy Core Terbaru
- Harga baru: Rp. –
- Harga bekas: Rp. 800.000

Demikian ulasan seputar spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Core yang bisa kami sajikan. Semoga bermanfaat dan memberikan pencerahan sebelum Anda membeli ponsel tersebut, salam!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Core"

Posting Komentar